SEDEKAH BUMI DESA KAMPUNG BARU, MERIAHKAN TAHUN BARU ISLAM 1447 H / 2025 M

PENA SERAWAI.COM, REJANG LEBONG.
Dalam rangka menyambut dan memperingati Tahun Baru Islam 1 Muharram 1447 Hijriah, Pemerintah Desa Kampung Baru, Kecamatan Selupu Rejang, Kabupaten Rejang Lebong, menyelenggarakan kegiatan Sedekah Bumi yang berlangsung khidmat dan penuh makna. Kegiatan ini dipusatkan dilapangan depan pasar rabu Desa Kampung Baru pada hari Sabtu 12 Juli 2025.

Kemeriahan acara ini tampak semakin semarak dengan kehadiran sejumlah tamu undangan, di antaranya Anggota DPRD Provinsi Bengkulu Mahdi Husein, Camat Selupu Rejang Meilinda, Kapolsek Selupu rejang berserta anggotanya, Bhabinsa, Bhabinkamtibnas, Kepala Desa, Ketua BPD berserta Anggotanya, perangkat desa, tokoh agama, sesepuh desa, serta masyarakat dari berbagai kalangan.

Kepala Desa Kampung Baru ( Rudi Rahmadani ) dalam kesempatan tersebut menyampaikan rasa syukur atas terselenggaranya acara ini dengan lancar serta mengajak seluruh masyarakat untuk terus menjaga tradisi dan memperkuat nilai-nilai keagamaan dan kebersamaan.

Ia juga menyampaikan permohonan maaf apabila terdapat kekurangan dalam pelaksanaan kegiatan, serta berharap agar ke depan kegiatan seperti ini bisa lebih meriah lagi dan bermanfaat bagi masyarakat desa setempat.

Kegiatan Sedekah Bumi ini tidak hanya sebagai bentuk pelestarian adat istiadat, namun juga sebagai momentum penting untuk merekatkan solidaritas sosial, serta memperkuat identitas budaya masyarakat Desa Kampung Baru ini, ujar Rudi

Sementara itu Camat Selupu Rejang, Meilinda, dalam sambutannya menyampaikan apresiasi atas semangat dan kekompakan masyarakat Desa Kampung Baru. Ia menilai kegiatan Sedekah Bumi bukan hanya tradisi, tetapi juga menjadi ajang pelestarian budaya dan penguatan semangat gotong royong.

“Ini adalah bentuk syukur dan kebersamaan masyarakat. Hampir semua desa di Kecamatan Selupu Rejang menggelar Sedekah Bumi, dan Desa Kampung Baru adalah salah satu yang paling meriah dengan gunungan hasil bumi dan pawai budaya yang sarat kreativitas,” ujar Meilinda.. ( Salman ).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *